LIBUR MEMPERINGATI HARI PANCASILA, SERULINGMAS KEMBALI MENJADI ALTERNATIVE WISATA LOKAL BAGI MASYARAKAT

Selasa (01/06) merupakan hari peringatan kelahiran pancasila, dan dinyatakan sebagai hari libur nasional. Masyarakat banjarnegara yang masih dilarang untuk berpergian keluar kota memilih unntuk menghabiskan liburan di Serulingmas Zoo.  Lebih dari 1000 orang mengunjungi kebun binatang yang terletak di tengah kota Banjarnegara. Selain itu, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Serulingmas zoo menghadirkan beragam keceriaan dengan berbagai wahana permainan anak dan juga kolam renang.

Selama masa pandemi, Serulingmas tercatat mendapat penurunan kunjungan lebih dari 50%. Namun, sejak lebaran tahun 2021 kunjungan mulai meningkat. Untuk mensiasati kekurangan pendapatan sebagai sumber utama operasional, maka dari pihak manajemen membuka donasi untuk pakan satwa. Diharapkan dengan pembukaan donasi untuk pakan satwa ini dapat melanjutkan keberlangsungan hidup satwa yang terdapat di Serulingmas Zoo.

Share your love